Kabar mengejutkan datang dari sepak bola Italia. Roberto Mancini resmi mengundurkan diri sebagai pelatih tim nasional Italia, Minggu 13 Agustus 2023.
Menurut laporan Football Italia, bahwa Mancini telah resmi menyampaikan pengunduran diri kepada PSSI-nya Italia, FIGC.
“Federasi telah mengumumkan telah menerima pengunduran diri Roberto Mancini sebagai pelatih tim nasional Italia, yang diterima kemarin malam,” bunyi pernyataan resmi FIGC.
Kabar pengunduran diri Mancini ini tentu saja mengagetkan semua pihak. Apalagi Italia saat ini akan menjalani babak kualifikasi Euro 2024.
Baca Juga:Maciej Gajos Pemain Polandia yang Direkrut Persija Pernah Bikin Malu Juara Serie A Italia
Pada 10 September 2023, Italia akan melawan Makedonia Utara dan dua hari kemudian melawan Ukraina.
Soal siapa pengganti Roberto Mancini, pihak FIGC berjanji dalam dekat akan segera mengumumkan namanya.
“Mengingat pertandingan penting dan dekat di babak kualifikasi Euro 2024, nama pengganti Mancini akan segera diumumkan dalam beberapa hari ke depan,”
Menariknya, sebelum memutuskan untuk mundur, Robert Mancini sempat ditunjuk sebagai koordinator tim junior Italia.
Jabatan ini diberikan FIGC agar memberinya keleluasaan dan kewenengan penuh untuk membantu tim nasional Italia.
Baca Juga:Bintang Film Bokep Bantu Klub Italia dari Kebangkrutan, Sumbang 10 Persen dari Penjualan Kalender Porno
Quoted From Many Source